Resmi! 2,3 Juta Formasi CPNS Tahun 2024 Dibuka, Menjadi Peluang Besar Buat Para Fresh Graduate

- 6 Januari 2024, 12:12 WIB
Resmi! 2,3 Juta Formasi CPNS Tahun 2024 Dibuka, Menjadi Peluang Besar Buat Para Fresh Graduate
Resmi! 2,3 Juta Formasi CPNS Tahun 2024 Dibuka, Menjadi Peluang Besar Buat Para Fresh Graduate /Setkab

PORTAL MOJOKERTO - Pada Jumat, 5 Januari 2024, pemerintah resmi membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 2,3 juta formasi, seperti diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo melalui saluran Youtube Sekretariat Presiden.

Presiden Jokowi menyampaikan bahwa perekrutan ini bertujuan untuk mendapatkan Sumber Daya Manusia (SDM) muda yang terampil guna mendukung layanan publik yang semakin berbasis digital sejalan dengan pesatnya perkembangan teknologi digital.

Dalam siaran pers di Istana Negara melalui channel Youtube Sekretariat Presiden, Jokowi mengungkapkan bahwa pemerintah menghadapi disrupsi teknologi yang sangat pesat.

Baca Juga: Baek Ryun dan Sang Hyuk Saling Ditakdirkan? Intip Spoiler Drakor My Man is Cupid Episode 12!

Oleh karena itu, membutuhkan pembelajar muda dari berbagai disiplin ilmu untuk memperkuat layanan publik digital, efisiensi, dan peningkatan kinerja pemerintah.

Formasi CPNS 2024 sebanyak 690 ribu diumumkan sebagai kesempatan bagi lulusan baru atau fresh graduate, dengan alokasi sebanyak 207 ribu di instansi pusat dan 483 ribu di instansi daerah.

Presiden RI mengundang talenta muda dan berbakat Indonesia untuk memanfaatkan peluang rekrutmen CPNS 2024, mengajak mereka menjadi bagian dari semangat reformasi, birokrasi, dan pelayanan publik yang berdampak positif.

Menpan RB Abdullah Azwar Anas menegaskan bahwa formasi CPNS yang dilamar oleh fresh graduate mencapai 690.822 formasi.

Baca Juga: 10 Contoh Soal Wawancara Seleksi Calon Pengawas TPS Pemilu 2024, Persiapkan Jawaban Terbaik!

Halaman:

Editor: Ayu Eviana

Sumber: Youtube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x