Hasil Final Piala Presiden 2022: Arema FC Kokohkan Posisi Jadi Juara Usai Tekuk Borneo FC

- 17 Juli 2022, 23:43 WIB
Hasil Final Piala Presiden: Arema FC Kokohkan Posisi Jadi Juara Usai Tekuk Borneo FC
Hasil Final Piala Presiden: Arema FC Kokohkan Posisi Jadi Juara Usai Tekuk Borneo FC /Tangkapan layar Indosiar/

PORTAL MOJOKERTO - Gelaran sepak bola Piala Presiden 2022 akhirnya melahirkan juaranya.

Laga final Piala Presiden 2022 yang mempertemukan Borneo FC vs Arema FC di leg 2 berakhir imbang, di Stadion Segiri Samarinda pada Minggu 17 Juli 2022.

Baca Juga: Jadwal Final Singapore Open 2022 : Siapa Tim Yang Main ? Kapan dan Mulai Jam Berapa ?

Hal ini berarti tim berjuluk Singo Edan, Arema FC memastikan posisi timnya meraih gelar juara usai menang dengan agregat 1-0 atas Borneo FC setelah bermain imbang 0-0.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida secara khusus mengucapkan terima kasih kepada Aremania atas dukungan penuh yang diberikan sehingga Arema FC bisa meraih gelar juara Piala Presiden 2022.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Aremania yang luar biasa dalam mendukung tim," katanya.

Baca Juga: Terbaru! Naik Kereta Api Wajib Booster atau Harus Tunjukkan Tes Antigen atau PCR Berlaku Mulai 17 Juli 2022

"Dukungan mereka sangat luar biasa hingga kita bisa meraih gelar juara," ungkap Eduardo Almeida setelah pertandingan.

Eduardo Almeida memberikan apresiasi atas kerja keras pemainnya di lapangan.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Arema FC Piala Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x