Jumlah Pendaftar Terbanyak, Ini 5 Sekolah Kedinasan 2022 yang Paling Banyak Diminati

- 21 April 2022, 13:13 WIB
ILUSTRASI - 5 sekolah kedinasan 2022 dengan jumlah pendaftar terbanyak.*
ILUSTRASI - 5 sekolah kedinasan 2022 dengan jumlah pendaftar terbanyak.* /Diskominfo Kabupaten Bandung

PORTAL MOJOKERTO - Paling diminati pendaftar, berikut 5 sekolah kedinasan 2022 dengan jumlah pendaftar terbanyak per Kamis 21 April 2022.

Data 5 sekolah kedinasan 2022 dengan jumlah pendaftar terbanyak ini disampaikan oleh akun Instagram resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN), hari ini pada pukul 11.39 WIB.

Daftar 5 sekolah kedinasan dengan jumlah pendaftar terbanyak ini dapat Anda jadikan pertimbangan dalam memilih sekolah kedinasan 2022. 

Baca Juga: Link Pendaftaran STIN, Sekolah Kedinasan 2022 untuk Calon Agen Intelijen Lulus Jadi PNS

Baca Juga: Syarat dan Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022 STIN, Kuliah Gratis Jadi Agen Intelijen

Paska pembukaan pendaftaran sekolah kedinasan 2022, sejumlah instansi memang sudah diserbu pendaftar.

Bahkan sebagian besar instansi jumlah pendaftarnya sudah sudah melebihi kuota yang disediakan.

Pendaftaran sekolah kedinasan 2022 dilakukan secara online. Per Kamis 21 April 2022 pukul 11.39 WIB, BKN menyampaikan jumlah peserta yang membuat akun sebanyak 414.148 orang.

Baca Juga: Daftar Jumlah Kuota Sekolah Kedinasan 2022, Cek Cara Pendaftaran Agar Lulus Jadi PNS

Baca Juga: Update: Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022 Dibuka, Ini Informasi Jumlah Kuota Formasi

Dari jumlah tersebut, 78.823 di antaranya sudah memilih sekolah dan 37.167 lainnya sudah melakukan submit.

Berikut lima sekolah kedinasan 2022 yang dengan jumlah pendaftar terbanyak berdasarkan data per 21 April 2022 pukul 11.39 WIB:

1. Politeknik Keuangan Negara STAN

Jumlah pendaftar: 7.015

Kuota: 750

Baca Juga: Panduan Seleksi Sekolah Kedinasan 2022, Ini Syarat, Cara Daftar, Jumlah Kuota, dan Link Pendaftaran

2. Politeknik Statistika STIS

Jumlah pendaftar: 5.882

Kuota: 500

Baca Juga: Ini 5 Tips Lulus Tes Kesehatan Sekolah Kedinasan 2022, Tanpa Medical Check Up

 

3. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

Jumlah pendaftar: 5.032

Kuota: 1.230

Baca Juga: Tahapan Tes Masuk Sekolah Kedinasan 2022 yang Harus Ditempuh Pelamar, Ada STAN hingga IPDN

4. Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

Jumlah pendaftar: 4.990

Kuota: 300

Baca Juga: Ini Syarat Mudik Lebaran 2022 Terbaru, Tidak Hanya Wajib Vaksin Booster

5. Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG)

Jumlah pendaftar: 2.904

Kuota: 250

Baca Juga: Calon Pelamar Sekolah Kedinasan 2022 Wajib Cek, Daftar Provinsi dengan Jumlah Kuota IPDN Terbanyak

Pendaftaran sekolah kedinasan 2022 untuk delapan instansi telah dibuka sejak 9 April 2022 dan akan ditutup pada 30 April 2022 mendatang.

Pendaftaran sekolah kedinasan 2022 dapat dilakukan melalui link pendaftaran berikut https://dikdin.bkn.go.id.

Baca Juga: Wajib Tahu! Cek Nilai Ambang Batas SKD Sekolah Kedinasan 2022, Jumlah Soal TIU, TKP, dan TWK

Sementara syarat pendaftaran yang dibutuhkan sebagai syarat pendaftaran sekolah kedinasan 2022 antara lain:

- Kartu Keluarga (KK),

- Kartu Tanda Penduduk (KTP),

- Ijazah, rapor SMA/SMK/sederajat

- Pas foto, dan

- Dokumen lain sesuai dengan ketentuan instansi yang dilamar.

Baca Juga: Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022, Klik Link dikdin.bkn.go.id Cek Syarat dan Cara Daftarnya Disini

Perlu diketahui bahwa sekolah kedinasan 2022 yang membuka pendaftaran pada tahun ini antara lain:

1. Politeknik Keuangan Negara (PKN) (STAN)

2. Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

3. Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN)

4. Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS)

5. Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG)

6. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

7. Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Politeknik Imigrasi (Poltekip dan Poltekim)

8. Perguruan tinggi dibawah naungan Kementerian Perhubungan.

***

Editor: Rezky Putri Harisanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x