Polda Jatim Turut Andil Membantu Usut Kasus Perampokan dan Penyekapan Walikota Blitar di Rumah Dinas

- 12 Desember 2022, 22:20 WIB
Penjagaan ketat dilakukan pihak kepolisian di Rumah Dinas Walikota Blitar, Polda Jatim turut andil membantu pengusutan kasus perampokan dan penyekapan Walikota Blitar/
Penjagaan ketat dilakukan pihak kepolisian di Rumah Dinas Walikota Blitar, Polda Jatim turut andil membantu pengusutan kasus perampokan dan penyekapan Walikota Blitar/ /Dok. Portal Mojokerto/Annisa

PORTAL MOJOKERTO - Kasus perampokan dan penyekapan yang terjadi di rumah dinas Wali Kota Blitar tengah diusut, Senin 12 Desember 2022.

Rumah dinas Walikota Blitar yang berlokasi Jalan Sudanco Supriyadi, Kota Blitar sudah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh pihak kepolisian.

Bahkan dari Polda Jawa Timur juga ikut andil untuk membantu pengusutan atas kasus yang terjadi di rumah dinas Wali Kota Blitar.

Baca Juga: Portugal Pulang Cepat Usai Kalah 0-1 dari Maroko! Simak Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022

Ditreskrimum Polda Jatim Kombes Totok Suharianto mengatakan bahwa olah TKP dilakukan setelah dhuhur hingga sore sekitar pukul 17.00 WIB.

Ada empat titik yang digunakan untuk olah TKP kasus perampokan di rumah dinas Walikota Blitar. Namun pihaknya belum bisa menyampaikan titik-titik tersebut.

Rencananya malam ini akan dilakukan evaluasi seluruh hasil dari olah TKP termasuk tim inti dan penyelidikan lapangan.

Baca Juga: SIMAK JADWAL SEMIFINAL Piala Dunia 2022, 4 Negara Ini Sukses Lolos! Siapa Tim Jagoanmu?

Pihaknya berharap hasil olah TKP ini bisa menangkap pelaku dari kasus perampokan di rumah dinas Walikota Blitar.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah