Resep Pho Mie Daging Sapi Ala Vietnam, Ini Cara Membuat Kuah Berempah yang Segar dan Lezat

- 11 Juli 2022, 14:33 WIB
Resep Pho Mie Daging Sapi ala Vietnam.*
Resep Pho Mie Daging Sapi ala Vietnam.* /Tangkap layar YouTube Devina Hermawan/

PORTAL MOJOKERTO - Persediaan daging kurban di rumah masih melimpah? Coba olah daging kurban dengan resep pho mie daging sapi ala Vietnam.

Sebagian orang mungkin akan langsung memikirkan pho mie daging sapi atau beef pho saat ditanya makanan khas negeri Vietnam.

Kudapan khas Vietnam ini berupa sup berkuah dengan sayuran segar dan bumbu-bumbu khas yang digunakan.

Baca Juga: Tips Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas, Agar Tidak Busuk dan Tahan Berbulan-bulan

Olahan pho mie daging sapi ini cukup unik karena disajikan dengan kuah kaldu yang terbuat dari rebusan tulang dan rempah-rempah yang dimasak selama berjam-jam.

Alhasil kaldu yang dihasilkan menjadi jernih dan akan kaya rasa. Olahan pho mie daging sapi ini cocok disajikan saat kondisi panas dan potongan cabai.

Baca Juga: Ini Resep Menu Favorit Hari Raya RENDANG DAGING Untuk 1 KG, Empuk dan Bumbu Meresap

Berikut resep pho mie daging sapi ala Chef Devina Hermawan:

Kuah (8-10 porsi):

500 gr iga/tulang sapi

500 gr daging potongan besar

100 gr kikil/urat, opsional

5 liter air

1 sdm garam

4-5 sdm kecap ikan

20-30 gr gula batu/gula pasir

½ sdm kaldu

½ sdt merica

Baca Juga: Gunakan 5 Bahan Ini Untuk Mengolah Daging Kambing Tidak Bau Prengus dan Empuk

Rempah:

2 buah bawang bombai, potong

2 ruas jahe

2 sdm ketumbar

5 butir kapulaga

4 buah bunga lawang

2 batang kayu manis

3 butir cengkih

Baca Juga: Resep Bumbu Marinasi Daging Untuk Barbeque Ala Restoran Korea, Dijamin Bumbu Meresap dan Enak

Pelengkap (untuk 2 porsi):

100 gr daging segar slice tipis

2 bungkus pasta fettuccine 

½ buah bawang bombai, iris

1 batang daun bawang, iris

Daun ketumbar

Daun kemangi

Daun mint

Cabai hijau, iris

Cabai merah, iris

Jeruk nipis

Tauge segar

Saus hoisin

Sriracha/saus sambal

Baca Juga: Ini Resep Bumbu Marinasi Untuk SATE KAMBING Agar Tidak Alot dan Bau Prengus, Lengkap Beserta Lama Marinasi

Langkah:

1. Rebus tulang iga dan kikil selama 5-10 menit, buang air dan lemaknya kemudian cuci dengan air mengalir

2. Sangrai rempah hingga kecoklatan, sisihkan

3. Sangrai juga bawang bombai dan jahe, sisihkan

4. Masukkan tulang, daging, kikil, rempah sangrai, bawang bombai, jahe, air, merica dan garam kemudian presto selama 1 jam

5. Setelah dipresto, buang minyak di bagian atas kuah

6. Sisihkan daging dan kikil, saring kuah

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Prengus pada Daging Kambing, Ikuti Tips Berikut Agar Masakan Semakin Lezat

7. Masukkan gula batu, kaldu bubuk dan kecap ikan, aduk rata

8. Masukkan daging dan kikil yang sudang dipotong lalu masak hingga kaldu mendidih

9. Rendam bawang bombai, daun kemangi, daun bawang, daun mint dan daun ketumbar di air dingin

10. Bilas pasta fettuccine shape dengan air mengalir kemudian rebus sebentar dengan air mendidih

11. Susun pasta fettuccine, daging iris dan bawang bombai kemudian siram dengan kuah kaldu yang mendidih. Sajikan dengan tauge, daun kemangi, daun mint, daun bawang, daun ketumbar, jeruk nipis, cabai merah, cabai hijau, saus hoisin dan sriracha sebagai pelengkap.

***

Editor: Rezky Putri Harisanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah