Tragedi Kanjuruhan Jadi Sorotan Dunia, Manchester United Hingga Liverpool Sampaikan Belasungkawa

- 2 Oktober 2022, 18:28 WIB
Manchaster United hingga Liverpool ucapkan belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan.*
Manchaster United hingga Liverpool ucapkan belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan.* /Twitter @Manutd dan Tangkapan Layar

PORTAL MOJOKERTO - Tragedi Kanjuruhan yang terjadi Sabtu 1 Oktober 2022 di Stadion Kanjuruhan Malang, menjadi sorotan dunia.

Tewasnya ratusan korban jiwa dalam Tragedi Kanjuruhan tersebut mendapat perhatian dari klub-klub sepak bola Liga Inggris, seperti MU hingga Liverpool.

Baik MU hingga Liverpool menyampaikan belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan yang menelan banyak korban.

Baca Juga: Soal Kerusuhan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Polisi Akan Evaluasi Penggunaan Gas Air Mata

Melalui media sosial resminya, MU sampai Liverpool menyampaikan belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan itu.

Klub-klub sepak bola dunia tersebut menyampaikan pesan duka cita atas Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Malang.

"Manchester United sangat berduka atas tragedi di Malang, Indonesia. Kami mengirimkan belasungkawa tulus kami kepada para korban, keluarga mereka, dan semua orang yang terkena dampak," tulis Manchester United.

Baca Juga: Tewaskan Ratusan Korban Jiwa, Ini Deretan Langkah PSSI Pasca Tragedi Berdarah Kanjuruhan Malang

"Kami sangat sedih mengetahui peristiwa di Malang di Stadion Kanjuruhan Indonesia hari ini," tulis Arsenal.

"Doa kami bersama para korban yang terkena dampak," tulis Man City.

 Baca Juga: Penonton Stadion Kanjuruhan Berdesakan hingga Tewas, Mahfud MD Sebut Panitia Pelaksana Abaikan Saran Aparat

"Kami sangat sedih mendengar kejadian di Stadion Kanjuruhan, Malang, Indonesia. Semua orang di Liverpool Football Club bersama dengan semua yang terkena dampak saat ini," tulis Liverpool.

Baca Juga: Tewaskan Ratusan Korban Jiwa, Ini Deretan Langkah PSSI Pasca Tragedi Berdarah Kanjuruhan Malang

Baca Juga: Imbas Tragedi Berdarah Kajuruhan, Arema FC Dilarang Jadi Tuan Rumah Sepak Bola Selama Sisa Musim

Diberitakan sebelumya bahwa terjadi tragedi berdarah Kanjuruhan terjadi setelah laga derby Jawa Timur, Arema FC vs Persebaya Surabaya dalam Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu 1 Oktober 2022.

Persebaya Surabaya menang 3-2 atas Arema FC. Selanjutnya, suporter Arema FC yang tidak senang dengan hasil akhir tersebut lalu menyerbu lapangan Stadion Kanjuruhan.

Kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang itu berujung tembakan gas air mata oleh aparat kemanan.

***

Editor: Rezky Putri Harisanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x