Peringati Hari Jadi HUT Kota Mojokerto, Shalawat Bersama Dihadiri Ribuan Jamaah hingga Membludak

18 Juni 2022, 17:25 WIB
Peringati Hari Jadi HUT Kota Mojokerto, Shalawat Bersama Dihadiri Ribuan Jamaah hingga Membludak /Dok. Portal Mojokerto / LP//

PORTAL MOJOKERTO - Ribuan jamaah memadati Lapangan Surodinawan yang ada di Jalan Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon mengumandangkan shalawat bersama dalam peringatan hari jadi HUT Kota Mojokerto yang ke 104.

Acara shalawat bersama Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf yang digelar pada Kamis 16 Juni 2022 malam tersebut dihadiri tidak hanya dari Mojokerto saja.

Baca Juga: Berkunjung ke Mojokerto, Berikut Daftar Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi

Melainkan dari beragam kota di Jawa Timur seperti Sidoarjo, Nganjuk, Jombang, bahkan ada yang datang dari Demak, Jawa Tengah.

Ribuan jamaah itu memadati lapangan dengan membawa berbagai atribut sehingga menambah semarak suasana shalawat bareng Habib Syech.

Meski di tengah acara sempat gerimis, mereka bergeming dan terus bershalawat.

Baca Juga: Ribuan Orang Bershalawat Peringati HUT Kota Mojokerto, Bersama Habib Syech di Surodinawan

Pada malam itu juga dihadiri oleh Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari beserta suaminya Supriyadi Karima Saiful.

"Melalui majelis shalawat ini, tentu kami mengharap berkah dari Allah dan syafaat dari Rasulullah. Mari kita gantungkan harapan untuk Kota Mojokerto agar senantiasa aman, damai, dan nyaman," ujar Wali kota Ika Puspitasari saat membuka shalawat akbar malam itu.

Baca Juga: Ingin Lolos IPDN Pada Seleksi Sekolah Kedinasan 2022, Jangan Lupa Cari Tahu Poin Pemeriksaan Tes Kesehatan

Ning Ita sapaan akrabnya menjelaskan sedianya acara shalawat bareng Habib Syeh digelar pada tahun 2021 lalu. Namun karena alasan pandemi yang sedang tinggi sehingga belum bisa terjadi.

Ribuan Orang Bershalawat Peringati HUT Kota Mojokerto, Bersama Habib Syech di Surodinawan

"Alhamdulilah malam ini luar biasa. Allah berikan nikmat luar biasa karena bisa hadir langsung bershalawat. Semoga bisa memberikan berkah semuanya," tuturnya.

Ning Ita mengucap syukur dengan diselenggarakannya acara shalawat ini yang merupakan perjuangan usai hadapi Covid-19.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 2 Cair di Bulan Juni! Simak 7 Kriteria dan Syarat Penerima Bantuan

Baca Juga: Menikmati Keindahan Ranu Manduro, Lembah Hijau New Zealand di Kota Mojokerto

"Sudah dua tahun, setelah kita melalui malam penuh perjuangan berjibaku dalam kondisi tak normal Alhamdulillah berkat seluruh ikhtiar lahir batin kita mampu jadi pemenang dalam menghadapi Covid-19, hari ini kita memiliki kesempatan untuk melaksanakan event besar. ", ungkap Ning Ita.

Habib Syech dalam sambutannya juga menyampaikan selamat hari jadi untuk kota Mojokerto.

Baca Juga: Tempat Pengangkatan Raja, Asal Usul Pendirian Candi Bajang Ratu di Mojokerto

"Ibu wali kota dan jajarannya. Polri juga ulang tahun. Bhayangkara yang ke 76," ujarnya.

Tak hanya itu, Habib Syeh juga memuji kehadiran suami wali kota, Supriyadi Karima Saiful.

"Suami beliau ada di sini. Beliau selalu dapat mendampingi ibu wali kota dan selalu dapat memberi bimbingan kepada ibu wali kota dalam menjalankan tugas dan amanat ke depan," lanjutnya.

***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler